Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Markis/Hendra Pulihkan Nama Baik

Kompas.com - 28/09/2008, 17:09 WIB

CHANGZHOU, MINGGU - Unggulan pertama, Markis Kido/Hendra Setiawan memulihkan nama baik mereka dengan menjuarai China Masters Super Series di Changzhou, Minggu (28/9).

Di final, peringkat satu dunia ganda campuran ini mengalahkan pasangan non-unggulan dari China, Sun Junjie/Xu Chen dalam dua game 21-17 24-22.  Markis/Hendra bermain tanpa cela dan menang dalam 31 menit.

Bagi peraih medali emas Olimpiade Beijing 2008 lalu, kemenangan di China ini menjadi semacam pencucian nama setelah kegagalan mereka di Jepang Terbuka Super Series pekan lalu. Di  Jepang, Markis/Hendra disingkirkan di babak perempat-final oleh pemain yunior mereka, Yonatan Suryatama Dasuki/Rian Sukmawan.

Dengan keberhasilan Markis/Hendra menjadi juara, Indonesia merebut dua gelar setelah sebelumnya Sony menang di tunggal putera. Sony mengalahkan unggulan 4, Chen Jin di final dengan 21-19 21-18.

Prestasi ini sama dengan tuan rumah China yang juga merebut dua gelar juara melalui ganda puteri mereka, Cheng Shu/Zhao Yunlei yang menjadi juara dengan mengalahkan pasangan Makao, Zhang dan/Zhang Zhibo 21-14 21-11. Sementara ganda campuran Xie Zhongbo/Zhang Yawen mengalahkan ganda campuran Indonesia, Nova Wudianto/Liliyana Natsir 21-17 21-17.

Sementara di nomor tunggal puteri, pemain Hong Kong, Zhou Mi menjadi juara dengan mengalahkan pemain tuan rumah, Wang Lin. Zhou Mi yang diunggulkan di tempat keenam ini mengalahkan lawannya  21-19 19-21 21-16.

Hasil lengkap China Masters, Minggu (28/9):
Ganda puteri:
Cheng Shu [CHN]/Zhao Yunlei [CHN]-[MAC] Zhang Dan/[MAC] Zhang Zhibo 21-14 21-11

Tunggal puteri:
Zhou Mi ZHOU [6] [HKG]-[CHN]  Wang Lin 21-19 19-21 21-16 

Ganda campuran:
Xie Zhongbo [3] [CHN]/Zhang Yawen [CHN]-[INA]  Nova Widianto [1]/[INA]  Liliyana Natsir 21-17 21-17 

Tunggal putera:
Sony DWI Kuncoro [5] [INA]-[CHN] Chen Jin [4] 21-19 21-18 

Ganda putera:
Markis Kido [1] [INA]/Hendra Setiawan [INA]-[CHN] Sun Junjie/[CHN]  Xu Chen 21-17 24-22 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com